Sosialisasi Literasi Gender bagi Pemuda-Pemudi Karang Taruna, Kelurahan Cawang, Jakarta Timur

Lase, Formas Juitan and Yesyca, Mita (2020) Sosialisasi Literasi Gender bagi Pemuda-Pemudi Karang Taruna, Kelurahan Cawang, Jakarta Timur. Jurnal Comunita Servizio, 2 (1). pp. 282-290. ISSN 2656 67710

[img] Text
SosialisasiLiterasiGenderbagiPemudaPemudiKarangTarunaKelurahanCawangJakartaTimur.pdf

Download (79kB)
[img] Text (Reviewer)
ReviewerSosialisasiLiterasiGenderbagiPemudaPemudiKarangTarunaKelurahanCawangJakartaTimur.pdf

Download (494kB)
Official URL: http://ejournal.uki.ac.id/index.php/cs/

Abstract

Ketidakadilan dan kekerasan berbasis gender merupakan hal yang dapat kita temukan di sekitar kita, namun sering diabaikan. Padahal, kesetaraan gender—di mana baik laki-laki maupun perempuan dapat menerima penghargaan dan kesempatan yang mereka perlukan untuk mengembangkan diri dalam berbagai bidang—adalah salah satu wujud masyarakat yang sejahtera. Melalui kegiatan Pengabdian pada Masyarakat (PpM), penulis bersama mahasiswa, ingin menyaksikan peningkatan kesadaran akan kesetaraan gender yang menjadi salah satu prasyarat bagi masyarakat yang sejahtera. Dengan masyarakat yang sudah terliterasi, diharapkan kesetaraan gender akan dapat terwujud. Pemuda-pemudi Karang Taruna di Kelurahan Cawang, Jakarta Timur dipilih untuk memulai kegiatan PpM literasi gender ini. Hasil PpM menunjukkan hampir seluruh peserta tidak menyadari adanya ketidakadilan berbasis gender meski sebenarnya pernah menyaksikan atau bahkan mengalaminya di sekitar mereka. Perlu sosialisasi lebih lanjut agar peserta tidak hanya sekadar mengenal tetapi juga memahami dan menerapkannya dalam keluarga dan lingkungan sekitarnya. Kata Kunci: Literasi Gender, Kekerasan, Kesetaraan Gender/Ketidakadilan dan kekerasan berbasis gender merupakan hal yang dapat kita temukan di sekitar kita, namun sering diabaikan. Padahal, kesetaraan gender—di mana baik laki-laki maupun perempuan dapat menerima penghargaan dan kesempatan yang mereka perlukan untuk mengembangkan diri dalam berbagai bidang—adalah salah satu wujud masyarakat yang sejahtera. Melalui kegiatan Pengabdian pada Masyarakat (PpM), penulis bersama mahasiswa, ingin menyaksikan peningkatan kesadaran akan kesetaraan gender yang menjadi salah satu prasyarat bagi masyarakat yang sejahtera. Dengan masyarakat yang sudah terliterasi, diharapkan kesetaraan gender akan dapat terwujud. Pemuda-pemudi Karang Taruna di Kelurahan Cawang, Jakarta Timur dipilih untuk memulai kegiatan PpM literasi gender ini. Hasil PpM menunjukkan hampir seluruh peserta tidak menyadari adanya ketidakadilan berbasis gender meski sebenarnya pernah menyaksikan atau bahkan mengalaminya di sekitar mereka. Perlu sosialisasi lebih lanjut agar peserta tidak hanya sekadar mengenal tetapi juga memahami dan menerapkannya dalam keluarga dan lingkungan sekitarnya. Kata Kunci: Literasi Gender, Kekerasan, Kesetaraan Gender

Item Type: Article
Subjects: EDUCATION
Depositing User: Ms Mentari Simanjuntak
Date Deposited: 07 Jul 2021 08:26
Last Modified: 08 Jul 2021 04:01
URI: http://repository.uki.ac.id/id/eprint/4617

Actions (login required)

View Item View Item