Yudawijaya, Agus (2022) Bahan Kuliah Topik “Tatalaksana Cedera Kepala”. [Teaching Resource]
Text
BahanKuliahTatalaksanCederaKepala.pdf Download (537kB) |
Abstract
Cedera kepala secara harfiah berarti cedera pada kepala, tetapi pada hakekatnya definisi tersebut tidak sesederhana itu, karena cedera kepala bisa berarti cedera pada kulit kepala, tulang tengkorak, jaringan otak atau kombinasi dari masing-masing bagian tersebut. Di bidang Ilmu Penyakit Saraf, cedera kepala lebih dititikberatkan pada cedera terhadap jaringan otak, selaput otak, dan pembuluh darahnya. Oleh karena itu istilah cedera kranioserebral menurut Jennet dan Teasdale lebih tepat digunakan. Cedera kepala sangat sering dijumpai. Di Amerika setiap tahunnya kejadian cedera kepala diperkirakan mencapai 500.000 kasus. 10 % dari penderita cedera kepala meninggal sebelum datang ke Rumah Sakit. Lebih dari 100.000 penderita menderita berbagai tingkat kecacatan akibat cedera kepala. Sekitar 60% diantaranya bersifat fatal akibat adanya cedera kepala. Data menunjukkan cedera kepala masih merupakan penyebab utama kesakitan dan kecacatan pada usia <35 tahun. Dari seluruh kasus cedera kepala, hanya 3-5% saja yang memerlukan tindakan operasi. Secara statistik diperkirakan setiap tahun 2% penduduk dunia mengalami cedera kepala. Di Amerika Serikat, 5,3 juta penduduk setiap tahun mengalami cedera kepala. Trauma menjadi penyebab utama kematian pada pasien berusia dibawah 45 tahun dan hampir 50%-nya merupakan cedera kepala traumatik. Penyebab cedera kepala traumatik terbanyak akibat kecelakaan kendaraan bermotor (50%), akibat jatuh (21%), akibat olahraga (10%), sisanya akibat kejadian lain. Puncak insiden cedara kepala pada usia 5 tahun, 15-24 tahun dan di atas 70 tahun. Cedera kepala pada laki-laki lebih sering daripada wanita.
Item Type: | Teaching Resource |
---|---|
Subjects: | MEDICINE |
Depositing User: | Ms Rosaliana Wati |
Date Deposited: | 10 Aug 2022 08:31 |
Last Modified: | 10 Aug 2022 08:31 |
URI: | http://repository.uki.ac.id/id/eprint/8739 |
Actions (login required)
View Item |